Rabu, 24 Juni 2015

TUGAS KAUR EKBANG

Kaur ekbang mempunyai tugas sebagai berikut :

a. Mengumpulkan, mengelola dan mengevaluasi data serta menyusun laporan dibidang perekonomian dan pembangunan.

b. Melakukan bimbingan di bidang perkoperasian, pengusaha ekonomi lemah dan kegiatan perekonomian lainnya dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat.

c. Memberikan pelayanan kepada masyarakat dibidang perekonomian dan pembangunan.

d. Melakukan kegiatan dalam rangka meningkatkan swadaya gotong royong dan partisipasi masyarakat dalam rangka meningkatkan perekonomian dan pelaksanaan pembangunan.

e. Membantu koordinasi pelaksanaan pembangunan serta menjaga dan memelihara prasarana dan sarana fisik di lingkungan desa.

f. Melakukan administrasi perekonomian dan pembangunan desa.

g. Membantu menyiapkan bahan-bahan dalam rangka pembinaan Lembaga Keuangan Desa (LKD).

h. Melakukan tugas lain yang diberikan Kepala Desa.

thumbnail Title : TUGAS KAUR EKBANG
Posted by : Unknown
Published : 2015-06-24T14:40:00-07:00
Rating : 5
Reviewer : 99999 Reviews

0 komentar:

Posting Komentar